Kurma merupakan buah manis yang kaya dengan manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Manfaat kurma yang dimaksud adalah sebagai berikut:
1. Menjaga kesehatan pencernaan
Kurma merupakan buah yang memiliki banyak serat, terutama serat yang tidak larut. Makanan yang memiliki jenis serat yang tidak larut dapat membantu melancarkan pencernaan. Dengan kata lain, jenis makanan yang berserat dapat membantu anda mengatasi masalah diare dan sembelit.
Kurma sendiri mengandung fenolik yang tinggi didalamnya yang dapat membantu memberishkan usus yang di mana dapat menurunkan resiko kanker usur.
Tidak sampai disitu saja, buah kurma sendiri dapat menjadi salah satu arternatif alami untuk memelihara mukosa lambung di saat anda menjalani ibadah puasa. Kurma juga mengandung antiradang dan protektif yang baik untuk menjaga lambung anda tetap sehat.
2. Mencegah resiko diabetes
Kurma memiliki rasa yang manis, tapi tidak serta merta dapat meningkatkan diabetes. Kandungan serat dalam kurma justru mengurangi anda terkena resiko diabetes.
Serat yang dimiliki oleh kurma tidak larut sehingga tidak mudah diserap oleh tubuh manis yang dihasilkan dari kurma tersebut.
3. Meningkatkan kesehatan jantung
Kurma banyak mengandung vitamin dan mineral yang sangat berguna untuk membantu meningkatkan kesehatan jantung.
Kandungan magnesium dan kalium yang dimiliki oleh kurma dapat membantu anda mengurangi tekanan darah dan meningkatkan kesehatan anda.
Buah ini mengandung antioksidan asam fenolik yang sifatnya antiradang dan itu bagus untuk menurunkan resiko terkenanya hipertensi dan penyakit jantung hingga stroke.
4. Membantu menurunkan berat badan
Takaran 100gram kurma yang sudah di keringkan mengandung 76gram karbohidrat dan 284 Kalori. Ini membuktikan bahwa kurma memiliki kalori yang tinggi, namun disisi lain kurma sendiri tinggi akan serat dan protein yang tidak larut.
Maka dari itu kandungan dari dua jenis gizi tak larut ini yang membantu rasa kenyang muncul jika anda mengonsumsi kurma. Kurma sendiri sangat baik dijadikan cemilan untuk orang yang sedang melakukan diet.
Namun perlu diingat, jangan terlalu berlebihan memakan kurma untuk memaksakan diet. Karena bagaimanapun pola makan yang sehat dan olahraga yang rutin lah yang dapat membantu menurunkan berat badan anda lebih maksimal.